OnWeekend – Indonesia mendapatkan kado tahun baru yang sempurna. Dikna Faradiba, Putri Pariwisata Indonesia 2015 terpilih sebagai Miss Southeast Asia Tourism Ambassador 2016/2017 dalam ajang Miss Tourism International di Putra Jaya, Malaysia, Sabtu (31/12/16).
Dalam pergelaran tersebut dara kelahiran 14 Desember 1993 ini masuk babak final, tetapi urung terpilih sebagai Miss Tourism International. Meski demikian Dikna mampu meraih empat penghargaan lainnya.
“Alhamdulillah aku juga mendapat Best National Costume Miss Tourism International 2016, Miss Glowing Glojas Tourism International 2016, dan The Most Prolific in Social Media,” ujar Dikna.
Ada fakta menarik di balik penghargaan malam tadi. Secara kebetulan tiga dari lima kontestan final merupakan room mate.
“Iya, kontestan Brazil, Selandia Baru, dan Indonesia itu teman sekamar,” ujar Dikna yang sempat beberapa kali tampil di layar sinetron.
Pada malam final Dikna mengenakan busana tradisional Betawi berupa blus satin, rok gelap atau rok kun, dan hiasan kepala kembang goyang dengan motif burung hong serta sanggul. Pemilihan kostum ini rupanya menuai pujian sehingga mampu mengalahkan 60 kontestan dari seluruh dunia.
Atas keberhasilan ini Dikna pun menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia dan pihak-pihak yang mendukungnya.
“Ini berkat doa masyarakat Indonesia. Dan gelar ini saya persembahkan untuk Indonesia,” ujarnya.
Selain itu wanita yang berencana melanjutkan jenjang pendidikan magister ini mengucapkan terima kasih pada Dynand Fariz, perancang busana yang dia kenakan sekaligus President Jember Carnaval Festival.
“Kostum yang saya pakai ini sangat keren. Bahkan banyak jurnalis internasional yang menyorot kostum nasional Indonesia,” katanya.
Sementara itu mahkota Miss Tourism International 2016 jatuh ke wakil Selandia Baru. Terlepas itu prestasi Dikna di ajang bergengsi itu patut diacungi jempol. Prestasi ini sekaligus melengkapi juara umum Indonesia di ajang World Halal Tourism Award 2016 di Uni Emirat Arab.
Tak hanya itu gelar ini merupakan pencapaian terbaik Indonesia dalam ajang MTI. Pada 2008 Indonesia hanya mampu duduk di posisi 15 besar. Sedangkan pada 2009 Indonesia masuk top 10 MTI. Adapun season 2013 Indonesia ada di posisi 20 besar.